Traveling ke India bukan sekedar mengunjungi Taj Mahal yang terkenal dengan bangunan tersohor dan merupakan salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Anda bisa juga mengunjungi tempat hiburan drama India yang terkenal di Bollywood. Tetapi jangan melupakan makanan kuliner terkenal di India.
Jarang jarang bisa wisata di India jika tidak mencicipi makanan yang enak dan terkenal dengan aroma rempahnya. Makanan di India memiliki ciri khas yang unik dan tajam di bahan rempah rempahnya.
Nasi Briyani
Pasti semua orang pernah merasakan bagaimana enaknya nasi briyani buatan orang India. Makanan ini hampir di kenal seluruh dunia, dimana Anda traveling tetap akan ada makanan yang satu nih. Merupakan makanan rumahan yang dimasak dengan rempah rempah India dan dikombinasi dengan berbagai jenis sayuran dan daging. Nasi briyani ini bentuknya berbeda dari nasi biasa. Bentuk nasi briyani lebih panjang dan sedikiti kering dibandingkan dengan nasi lainnya.
Samosa
Makanan ini bisa dikatakan sebagai cemilan khas di India,Namanya Saamosa dengan bentuk segitiga yang menyerupai pastel. Makanan ini cocok di lidah sebagian besar masyarakat Indonesia. Samosa menggunakan cita rasa gurih dan renyah, biasanya topping di dalamnya menggunakan kari tetapi bisa dimodifikasi dengan menggunakan isi yang rasa manis seperti coklat dan susu.
Gulab Jamun
Gulab Jamun merupakan makanan penutup yang cukup terkenal di negara negara lain, seperti Nepal, Bangladesh dan Pakistan. Makanan ini hampir ada di negara–negara penyuka kuliner manis. Bahkan, di negara seperti Karibia dan Jamaika terdapat juga Gulab Jamun. Berbentuk bulat seperti bola dengan ukuran kecil-kecil.
Gulab jamun terbuat dari biskuit, susu bubuk, susu cair, dan mentega. Adonan yang sudah dibentuk bulat-bulat dan digoreng matang ini kemudian direndam dalam sirup air mawar, selama beberapa jam atau seharian. Setelah sirupnya menyerap, gulab jamun siap untuk disantap.
Butter Chicken
Murgh Makhani atau yang dikenal dengan butter chicken, makanan yang bisa Anda temui di hampir setiap restoran India. Makanan ini mirip dengan kare Jepang, namun bedanya ditambahkan yogurt sebagai penambah rasa.
Naan
Makanan ini berbahan dari tepung ragi, Naan adalah makanan yang sejenis pangganan berbentuk roti. Bentuknya pipih dengan permukaan yang biasanya ditaburi dengan wijen atau jintan hitam dan dibumbui dengan beragam bawang dan rempah rempah. Naan disajikan disaat makan malam dan bisa sebagai pengganti nasi, biasanya dilengkapi dengan butter chicken.
No comments:
Post a Comment