https://i.imgur.com/Cg2kMD6.png

Gurihnya Nasi Kebuli Dan Nasi Briyani Hj.Maryam


Gurihnya Nasi Kebuli Dan Nasi Briyani Hj.Maryam

Sebelumnya kuliner kita tidak pernah mencoba nasi briyani, makanan khas India. Kali ini kita mencoba mendatangi kawasan Jalan. Raya Condet ada restoran Puas Ibu. Hj.Maryam yang sudah berdiri sejak tahun 1965. Restoran ini tersedia nasi kebuli dan nasi briyani yang legendaris, tidak ketinggalan roti jalan dan lauk kari kambing pekat.

Restoran ini dilihat dari luar lebih kekinian dan nyaman untuk nongkrong, dengan ruangan yang terang karena terbuka tanpa ada pembatas ruang dan kelihatan langsung bagian dapurnya tempat proses memasak. Dengan menggunakan resep yang diwariskan dari keluarga, nasi kebuli dan briyani menjadi andalan. Anda bisa menggunakan daging kambing atau ayam.

Gurihnya Nasi Kebuli Dan Nasi Briyani Hj.Maryam

Adapun tersedia martabak telur mulai dari mwnggunakan 2 telur sampai martabak lapis yang memakai 5 telur, ada juga kambing goreng, nasi goreng, sop kambing, roti cane hingga sambosa. Untuk nasi kebuli kambing dibandrol harga sebesar 50 ribu dan nasi briyani kambing dengan harga 60 ribu.

Nasi kebuli dan nasi briyani diberikan topping kambing goreng yang masih melekat tulangnya dengan tambahan taburan bumbu kecoklatan yang menjdi pelengkapnya. Untuk daging kambingnya yang telah dibumbui sehingga waktu digoreng menjadi kecoklatan mempunyai tekstur yang empuk dan bagian luarnya garing. Aroma bau prengus dari daging tidak tercium sama sekali.

Gurihnya Nasi Kebuli Dan Nasi Briyani Hj.Maryam

Menurut pemiliknya yang merupakan generasi ketiga yang diwariskan, Nabil daging kambing yang mereka olah tidak akan tercium baunya. Seperti biasanya ditempat lain kebanyakan daging kambing yang sudah diolah tetap bau, tetapi di restoran ini daging kambingnya sudah direbus dan dipresto beberapa jam kemudian baru digoreng. Rasa daging kambingnya yang gurih dengan bumbu yang meresap ke bagian serat daging, untuk taburan bumbunya juga terasa gurih dan harum..

Untuk nasi kebuli yang porsinya lumayan cukup banyak dengan ditaburi kismis, bawang goreng dan emping. Beras yang digunakan adalah beras lokal, dengan nasi berwarna kecoklatan dan tekstur yang agak pulen tentunya dicampuri dengan tambahan bumbu rempah. Sedangkan nasi briyani berwarna kekuningan karena nasinya menggunakan beras basmati impor sehingga persis nasi di Timur Tengah. Rasa dari briyani lebih ringan rempahnya dibandingkan nasi kebuli.

Gurihnya Nasi Kebuli Dan Nasi Briyani Hj.Maryam

Ada juga Roti Jala Kari Kambing seporsi harga 30 ribu dan lipatan roti jala yang disajikan bersama kuah kari kambing dalam bentuj terpisah. Rasa dari roti jala yang lembut dan dimakan bersama kuah kari yang pedas dan berempah. Potongan daging kambing dalam juag juga begitu empuk.

Restoran Puas ini tersedia teh tarik, teh susu Arabia hingga minuman kebugaran Bolion Puas, dan tambahan cemilan kekinian seperti Roti John Cheese yang diberi tambahan mozzarella.


Restoran Puas Ibu Hj.Maryam ( Martabak Puas )
Jl. Condet Raya No. 78
( Dekat Masjid As-Sholihin )
Jakarta Timur
Telp. 021 - 80878417

Share:

Sie Kameng Yang Menggugah Selera !


Sie Kameng Yang Menggugah Selera !

Kuliner kali ini kita akan ke dalam negeri sendiri. Khususnya di Banda Aceh ini kita akan mencoba dengan kari kambing yang kabarnya rasanya tidak akan terlupakan dan akan mencoba datang kembali. Namanya Rumah Makan Gulai Kambing Ridha Ilahi di kawasan Simpang Surabaya, Banda Aceh. 

Proses untuk memasak sie kambing ini dimulai sejak pagi 08.00 WIB membutuhkan waktu selama 2 jam untuk proses menjadi gulai kambingnya. Dengan semerbak wangi rempah rempahnya dan empuk daging kambing yang membuat air liur menitik. Para karyawan masing masing mengerjakan pekerjaan sendiri.

Sie Kameng Yang Menggugah Selera !

Proses pemasakkan menggunakan arang dengan api membara,para pekerja membagi tugas, daging kambing pilihan yang sudah disembelih kemudian dipotong kecil kecil setelah itu dilumuri dengan bumbu yang diracik dengan sejumlah bahan dan dimasukkan ke dalam kuali besar. Aroma kari dari kuali yang menggelitik hidung, butuh waktu 2 jam sehingga sie kameng (kari kambing) dapat disantap.

Untuk daging kambingnya, menurut pemiliknya Andrean (36) mereka memilih kambing yang tidak terlalu tua dan juga tidak terlalu muda sekali. Bumbu yang digunakan untuk memasak kari kambingnya menggunakan bawang merah, cabe rawit, cabe merah, bawang putih, dan lainnya dan tentunya dengan bumbu rahasia sehingga rasanya berbeda dengan kari kambing lainnya.

Sie Kameng Yang Menggugah Selera !

Dalam sehari biasanya mereka bisa menghabiskan enam ekor kambing untuk 1000 porsi, namu sejak pembangunan fly over Simpang Surabaya omzet jadi menrurun dan sehari hanya menggunakan 3 ekor kambing. Bagian kambing yang diambil dalam proses membuat kari adalah seluruh anggota tubuh kecuali kaki.Dalam kuah yang mendidih juga terlihat kepala kambing yang juga dihidangkan untuk pelanggan yang pesan.

Rasa khas dari gulai kambing ini mempunyai ciri khas tersendiri yaitu Khas Ridha Ilahi. Harga yang dibandrol sebesar 30 ribu per porsi dan lain nasi putih 5 ribu. Di samping itu juga tersedia daging kambing bakar yang dipoting kecil kecil saat disajikan. TInggal mencapuri dengan kecap dan disantap bersama kari kambing.

Yukss... Untuk para pecinta kuliner gulai kambing bisa singgah di Rumah Makan Gulai Kambing Ridha Ilahi sambil berleha untuk melanjutkan destinasi berikut untuk mencari kuliner lainnya di kawasan Banda Aceh.
Share:

Kuliner Kekinian Di Bandung


Kuliner Bandung selalu banyak pengunjung dari berbagai daerah bahkan dari negara lain. Setiap weekend apalagi hari besar selalu dipadati oleh pengunjung hanya untuk mencari makanan enak di sekitaran Bandung. Kota Bandung adalah kota yang sejuk, nyaman dan mendukung untuk berwisata. Ada banyaknya kuliner yang bisa dicicipi ditempat atau bahkan dibawa pulang sebagai oleh oleh.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Cireng Cipaganti

Dengar namanya sudah aneh, makanan apa sih dengan dinamakan cireng? Begitu ditanya rupanya cireng itu aci digoreng, dengan berbahan tepung tapioka. Ini termasuk jajanan legendaris semasa sekolah dasar (SD). Cireng ini mempunyai beberapa rasa mulai dari cireng isi sambal kacang, keju, abon, sosis, hingga berisi kornet. Cireng ini bisa dibeli dalam bentuk matang atau mentah sehingga Anda bisa menggorengnya dirumah. Cocok dijadikan oleh oleh ke luar negeri.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Cilor

Aci telor ini tidak jauh berbeda dari cireng yang menggunakan tepung tapioka. Bedanya cilor dipadukan dengan telur dadar yang membentuk seperti jaring laba laba yang melaipisi bagian bola bola cilornya. Dengan digoreng kering dan disantap saat panas, pemesanan bisa dalam bentuk basah atau sudah digoreng kering. Cilor ini berlokasi di pasar tumpah Gasibu Bandung.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Batagor Riri Bandung

Batagor ini perpaduan dari baso dan tahu goreng, dimakan saat hangat dan ditambah dengan sambal kacang. Salah satu kuliner yang cukup hits ini adalah Batagor Riri di Jalan Burangrang. Selain ada batagornya Anda juga bisa mencoba siomay. Kawasan ini memang menjadi pusat kulner Bandung terlengkap.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Bola Ubi Bandung

Bola Ubi ini terkenal di Jalan Pasir Kaliki di Paskal Food Market. Bola ubi ini belum sepopuler dari Batagir atau siomay Bandung, tetapi jangan meremehkan rasanya karena kuliner ini termasuk salah satu kuliner yang banyak antreannya menunggu. Bola ubi ini berbentuk bola pingpong  dan ada juga yang seperti bola tenis dengan disajikan hangat hangat sebagai teman minum teh atau minum kopi.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Bolen Keju Kartika Sari

Salah satu kuliner yang paling legendaris di Bandung yang masih bertahan sampai sekarang dan disukai banyak wisatawan . Harganya hampir setiap tahun naik. Walaupun banyaknya kuliner Bandung yang dijadikan oleh oleh tetapi bolen keju ini masih bisa dijadikan andalan sebagai kuliner Bandung terbaik dan dijadikan oleh oleh untuk keluarga atau teman.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Seblak Jeletet Murni

Seblak merupakan salah satu kuliner Bandung yang lagi populernya. Dengan rasa yang pedas dan berbagai level, tak heran jika kuliner ini menjadi salah satu kuliner favorit para kaum hawa. Untuk mencicipi Seblak Jeletet ini Anda harus menyiapkan mental yang kuat untuk pencernaan Anda. Jika punya gangguan pencernaan disarankan untuk tidak mencobanya. Dengan berbagai variasi dari kerupuk, mie, makaroni, kwetiau, bakso, tulang, kikil hingga yang paling menggoda ceker ayam dan sayap ayam.

Kuliner Kekinian Di Bandung

Tahu Susu Lembang

Merupakan salah satu versifikasi dari produk selain yoghurt dan susu murni sendiri. Tahu susu Lembang ini berbeda dengan tahu biasa, tahu ini lembut dan rasanya lebih gurih dari tahu biasanya. Anda bisa juga membelinya dalam bentuk basah atau mentah ataupun sudah digoreng jadi.

Share:

Bebek Crispy Dengan Tiga Rasa Sambal


Bebek Crispy Dengan TIga Rasa Sambal

Kuliner kali ini kita mencoba makanan Indonesia yang disajikan secara modern dengan menu Bebek Crispy ala Bali, Cumi sambal ulek. Lokasinya berada di kawasan Senopati, merupakan salah satu restoran semi fine dining dengan hidangan kombinasi Asia dan Indonesia. Desain ruangannya dengan sentuhan benda antik dimana mana, seperti aneka pajangan guci keramik yang disusun rapi hingga deretan tanaman hijau yang menambah kesan adem dan nyaman.

Ada sedikit aneh dengan nama yang unik di restoran ini, GIOI. Ternyata arti dari nama GIOI dari kata 'Slank' di Vietnam yang berarti 'well done'. Dilihat dari menunya adanya perpaduan menu Indonesia, Vietnam hingga Thailand. Harga yang dipatok memang cukup mahal untuk makan siang tetapi untuk rasanya memang enak dan sangat cocok dilidah.

Bebek Crispy Dengan TIga Rasa Sambal

Menu andalan dari GIOI adalah Crispy Duck Half dengan harga 180 ribu tidak termasuk dengan nasi putih. Nasinya beraroma nasi ulam, rasanya hampir seperti nasi kecombang yang diberikan serai, irisan daun jeruk dan aromatik. Bebek goreng ini disajikan dengan cara confit dan bumbunya sangat meresap hingga ke bagian dalamnya. Tekstur dagingnya yang empuk dan aroma manis pada daging bebeknya maknyus!

Bebek Crispy Dengan TIga Rasa Sambal

Jukut kalasan dari potongan kacang panjang dengan campuran bumbu kuning dan dipadukan dengan nasi putih, dengan tambahan tida jenis sambal yang berbeda rasa seperti sambal matah, sambal terasi dan sambal panestanan yang dibuat dari irisan cabai rawit merah dan minyak.

Bebek Crispy Dengan TIga Rasa Sambal

Cumi Sambal Oelek dengan harga 115 ribu yang cukup mahal. Cara penyajiannya sotong yang dimarinasi dengan susu sehingga teksturnya sangat juicy, dan disajikan dengan sambal ulek yang pedas dan dengan pelengkap saladnya yang diracik dengan Asian House Dressing yang agak berminyak.

Tentunya tidak ketinggalan dengan minumannya seperti Kalamansi Iced Tea seharga 40 ribu dan ada juga Green Apple Yakult dengan patokan harga 45 ribu. Memang untuk makan siang kali ini cukup mahal dikantong, tetapi abaikan dengan harganya karena rasa dari menunya tidak akan terlupakan jika Anda sudah mencoba mencicipinya. 

GIOI
Jl. Senopati No.88
Senopati, Jakarta Selatan
Telp.Ext 630 (021) 21889061
Share:

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan


Biasanya wisatawan muslim mencari makanan atau minuman disuatu negara yang mayoritas bukan beragama Islam agak sulit mencari makanan. Tak jarang dari mereka membawa bekal sendiri supaya bisa dikonsumsi saat traveling. Terkadang sering kesulitan mencari menu halal bisa diatasi dengan berkunjung kek Korea Selatan. Begitu banyaknya makanan yang bisa disantap para traveler muslim ketika berada di negara tersebut.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

1. Gyeran-ppang (Roti Telur)

Gyeran-ppang sngat diminati para traveler, dengan bahan utama menggunakan roti dan telur. Rasa yang membuatnya terasa sangat lezat adalah topping ekstrak vanila, garam, gula dan lelehan keju mozzarella. Jajanan ini aman dikonsumsi bagi para Muslim. Anda dapat menemukannya disepanjang jalan Myeongdong.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

2. Pajeon (Pancake Daun Bawang)

Dilihat menu ini mirip seperti bakwan khas Indonesia. Bahan yang digunakan tentunya juga halal sehingga bisa dikonsumsi. Dengan bahan dasar tepung, potongan daun bawang dan telur. Biasanya diberikan pelengkap seperti udang atau cumi cumi.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

3. Hotteok

Jajanan khas Korea Selatan banyak diburu para traveler yang mengunjungi Negeri Ginseng ketika musim dingin. Hotteok lebih nikmat dimakan saat hangat. Makanan  ini terbuat dari adonan tepung dan diisi dengan pasta kacang yang manis. Pancake khas Korea Selatan ini mempunyai tekstur yang renyah di luar dan kenyal didalam.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan


4. Bungeoppang ( Roti Ikan )

Bungeoppang yang manis akan menemani Anda ketika jalan-jalan berkeliling tempat seru di Korea Selatan. Roti berbentuk ikan ini menggunakan isian pasta kacang merah. Meski kulit rotinya cukup garing, sensasi lembut dan lumer di mulut akan terasa ketika makanan ini masuk ke mulut. Harganya sangat murah dan ramah di kantong. Anda tentu tak boleh lewatkan jajanan halal ini.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

5. kimbab Tuna

Rasanya belum lengkap jika tidak mencicipi yang satu nih, namanya Kimbab. Ada beberapa macam jenis isian kimbab yang bisa Anda temukan. Namun yang menjadi favorit para traveler adalah kimbab tuna isian sushi ala korea dengan berisi potongan tuna, wortel, acar, daging, kepiting dan alpukat yang dibungkus dengan menggunakan rumput laut.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

6. Tteokpokki

Jajanan satu ini sudah bisa ditemukan di Indonesia. Tetapi tentunya cita rasanya tidak seperti yang kita dapatkan ketika menikmati tteokpokki dinegara asalnya. Cemilan ini terbuat dari kue beras, bakso ikan, dan kuah kaldu yang terbuat dari ikan teri serta pasta cabai khas Korea Selatan.

Jajanan Kaki Lima Di Korea Selatan

7. Bingsu

Saat musim panas memang paling nikmat kalau menikmati seporsi es serut. Bingsu adalah es serut khas Korea Selatan yang terkenal dengan porsinya yang besar serta topping yang beragam. Yang paling terkenal tentu saja Bingsu yang diberi pelengkap kacang merah manis. Anda pasti akan menyukainya. 
Share:

Kuliner Paling Esktrim Di Thailand


Thailand terkenal akan kulinernya di sepanjang jalanan. Dengan pemandangan alam yang memukau dan belanja barang dengan harga miring. Berbagai makanan dari asian food, western food sampai makanan paling ekstrim sekalipun. Seperti makanan ini boot noodle, tomyam, mango sticky rice sederetan makanan kuliner yang paling populer di Thailand.

Makanan yang mainstream, Anda bisa mendapati makanan yang cukup esktrim yang belum penah di makan seumur hidup. Jika Anda orang yang cukup berani untuk mencoba makanan ini, tak ada salahnya berburu makanan tak biasa ii di kedai pinggir jalan, sampai restoran juga ada. Ada beberapa daftar kuliner aneh dan ekstrim yang bisa Anda cobain.

 Kuliner Paling Esktrim Di Thailand

Balut

Asal makanan ini berasal dari Filipina, tetapi balut memeriahkan daftar kuliner ekstrim yang dijajakan di Thailand. Balut adalah embrio bebek dimana biasanay dijual dengantingkat usi yang berbeda. Cara memakannya tanpa garam atau lainnya. Meskipun terkesan sangat menjijikkan tetapi banyak yang mengakui kalau rasa balut cukup enak.

Kuliner Paling Esktrim Di Thailand

Mang Da

Sejenis serangga air yang terlihat seperti kecoa raksasa. Teksturnya sedikit keras dan garing. Anda harus mengunyahnya dulu sebelum ditelan, meskipun terlihat tidak seperti makanan, beberapa orang mengatakan Mang Da adalah sajian menarik yang wajib dicoba.

Kuliner Paling Esktrim Di Thailand

Larb Mote Daeng

Berani mencoba dengan makanan satu nih? Disebut makanan rumah makan semut merah, masyarakat Thailand biasanya memakannya dan kelezatannya diakui para turis. Menurut para turis Larb Mote Daeng ini lumayan enak apalagi dimasak dengan bumbu yang cukup beragam yang tetap tidak menghilangkan rasa dari rumah semut merah.

Kuliner Paling Esktrim Di Thailand

Kalajengking

Menu satu ini terdengar sangat menyeramkan, Kalajengking. Berani untuk mencoba makanan ini? Jika ingin mencobanya pastikan penjualnya telah membersihkan bagian racun di ekornya. Rasa dari kalajengking sedikit pahit tetapi mempunyai rasa taste yang unik.

Kuliner Paling Esktrim Di Thailand

Luu Muu

Makanan ekstrim rata rata sudah Anda coba, bagaimana dengan makanan yang ini Luu Muu. Seharusnya Anda pasti aneh dengan makanan ini dari namanya saja sudah lain. Jika berniat mencoba makanan ini siap siap membasuh tenggorokan Anda dengan darah babi mentah! Selain dibuat jeli, darah babi ini dikonsumsi mentah di Thailand. Tetapi jika tidak mempunyai mental kuat lebih baik jangan mencobanya.

Share:

Rasa Trendy Dari Kue Bantal


Rasa Trendy Dari Kue Bantal

Bagi penyuka cake dan pastry bisa mencoba di gerai dessert Momoiro memperkenalkan pillow cake (kue bantal) dengan tekstur lembut dan manis di mulut. Gerai pertama ini hadir di Mal kota Casablanca Jakarta. Arti dari momoiro berarti merah muda dalam bahasa jepang. Walaupun kue bantal ini lebih duluan populer di Korea, Jepang dan Taiwan, namun pillow cake Momoiro memiliki perbedaan dengan kue lainnya. Selain tekstur super kenyal dan empuk, digigit terasa crunchy.

Dengan ukuran 14x20 cm dan ketebalannya sekitar 5-7cm yang memiliki 6 varian rasa. Dari rasa original yang diisi filling custrad atau rasa pandan, filling srikaya, varian chizu dengan rasa keju, red cheddar dan saus keju yang terlapis sempurna dalam kejunya.

Jika ingin mencoba rasa yang sedikit berbeda, bisa juga memesan varian pumpkin dan tori, mungkin biasa Anda terbiasa dengan nama pumpkin pie dan pumpkin soup. Namun kali ini Anda bisa merasakan tekstur kenyal pillow cake dengan potongan labu dan saus labu sebagai fillingnya dengan ditaburi remahan biskuit dan irisan kacang almond dibagian atasannya.

Untuk yang ingin merasakan rasa gurih tersedia varian Tori dengan rasa abon ayam dan rumput laut. Pillow cake setiap hari berganti varian dan bisa dinikmati kapan saja. Dengan sistem pemangganggan yang secara fresh setiap harinya. Bisa juga bertahan sampai 3 hari jika disimpan dalam kulkas.

Share:

Fluffy! Omelette Yang Bertaburan Keju


 Fluffy! Omelette Yang Bertaburan Keju

Siapa saja pasti menyukai dengan namanya omelet atau telur dadar, dibuat variasi bagaimanapun tetap enak dimulut. Omelet yang satu nih boleh coba deh rasanya, sangat cocok untuk sarapan Anda. Dengan teksturnya yang halus dan gurih perpaduan keju dan lobster dengan aroma yag harum dan enak sekali.

Chef Francisco Hernandez dari The Savoy London membawa sajian unik dan lezat yaitu Arnold Bennet Omelette. Dengan racikan telur dadar yang sangat populer di London ternyata sebelumnya sudah ada hampir seabad lalu. Anda wajib mencoba menu ini jika berada di The Savoy, London.

Sajian telur Arnold Bennett pertama kali ada di tahun 1920 oleh chef di hotel They Savoy. Omelette ini bisa kita temui di restoran lain dengan sajian tradisional khas Inggris akrena termasuk salah satu makanan legendaris. Sajian telur ini diambil nama dari seorang chef dan kritikus yang bernama Arnold Bennett. Pada tahun 1920, dia sedang menulis novel di hotel Savoy dan kemudian meminta chef di restoran tersebut untuk membuat omellette.

Ketertarikannya terhadap resep chef ini dibawanya kemana mana setiap dia ada singgah di hotel lain dan meminta chef untuk membuatkan telur dadar seperti yang dibuatkan. Di Inggris sajian telur dadar disajikan secara tradisional dengan ikan haddock asap, keju gruyere dan saus hollandaise.

Di Jakarta sajian ini dibuat sajian dengan lobster asli Indonesia dari Irian. Chef Francisco mwmaparkan cara membuat yang ternyata tidak sulit. Telur dibuat seperti omelet biasa dengan campuran mentega, setelah itu ikan haddock asap ditata hingga matang lalu ditambah dengan keju gruyere dan saus hollandaise diatas telur dimatangkan dengan mesin pemanas lebih kurang 1 menit hingga bagian atas berwarna kecoklatan. Aroma kejunya meleleh keluar dan saat dikunyah akan terasa keju dan lembutnya omelette di mulut.

Share:

Sajian Menu Khas Korean Food


Untuk pecinta makanan khas Korea Anda bisa mencoba dengan menu baru Sup Iga berkuah hangat yang disajikan dengan cheese buldak dengan nasi kepalnya. Untuk Anda yang memang suka makanan korea bisa mampir langsung di Senopati bagian atas resto Wu Jang Gun terdapat An Nyeong Korean Food Cafe. Resto ini ada juga buka cabang di Tanjung Duren dan Depok. Dengan ciri khas restonya di tiap daerah berbeda, dengan kesan interior warna warni dan yang bergaya industrial.

Pemesanan makanan langsung di bagian kasirnya dengan menu yang tersedia tinggal kita pilih, harga bervariasi juga seperti Gabi Tang seharga 58.000 ribu, Cheese Buldak seharga 58.000 ribu juga. Penyajian Gabi Tang dalam ttukbaegi (mangkuk tembikar) dengan ukuran sedang untuk menjada panasnya. Aromanya rasa kaldu sapi yang cukup menguat tentunya dilengkapi dengan nasi hangat.

 Sajian Menu Khas Korean Food

Gabi Tang terbuat dari sup iga, dengan kuah yang bening diberi potongan daging iga, daun bawang dan mie dangmyun yang mirip bihun. Kuahnya terasa gurih akan aroma kaldunya. Semakin enak saja di santap dengan daging yang empuk bersamaan dengan nasi hangat dan dicampur dengan mie lembutnya.Sedapnya !

 Sajian Menu Khas Korean Food

Cheese Buldak, berupa potongan daging ayam, tteokpokki,irisan wortel, kol dan daun bawang. Dengan dicampur bumbu yang berwarna kecoklatan di permukaan atasannya ada lelehan keju mozarella yang menggoda. Tidak ketinggalan juga disajikan dengan nasi kepal yang berbentuk bola sebgai pendamping buldak. Biasanya buldak selalu identik dengan rasa pedas, tetapi di An.Nyeong  resto sama sekali tidak pedas dan rasanya seperti bumbu gochujang dan bubuk cabai.

Sajian Menu Khas Korean Food

Odeng, dengan siraman kuah hangat dalam adonan yang ada potongan wortel kecil, rasa yang cukup gurih namun teksturnya yang lembek. Odeng bisa di cocol dengan kecap asin berisi irisan cabai.

Untuk bagian minuman, An-Nyeong mempunyai menu unik seperti Phong Phong Shake dengan patokan hara 35.000 ribu, Milkshake ini mengunakan campuran well-being grain (mitsugaru) berbahan biji bijian, dengan dipadukan susu dan es krim vanila kemudian ditaburi Jolly Pong. Tentunya tidak ketinggalan juga dengan kimbab, ramyeon, seafood pancake, chicken tangsuyuk, royal tokpoki dan red been shake.

An.Nyeong Korean Food Cafe
(Restoran Wu Jang Gun Lantai 2)
Jl.Wolter Mongosidi
Senopati
Jakarta Selatan

Share:

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung


Warga Jakarta terkenal suka menjelajah kuliner terutama ke kota Kembang Bandung, dengan menikmati kuliner murah, enak dan juga bisa bernostalgia. Karena kota Bandung merupakan kota sejuta cerita kenangan yang bisa dinikmati bersama teman atau keluarga.Jika ingn mengunjungi wisata kuliner di Bandung cocoknya berombongan bersama teman teman untuk nongkrong.

Ada beberapa tempat kuliner wisata di Bandung yang membuat Anda ngiler dan ingin kembali lagi.

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung

1. Sudirman Street Bandung

Jajanan di Jalan Sudirman Bandung ini mempunyai ragam dan aneka pilihan dari Asia, Timur Tengah hingga kuliner Eropa ada tersedia. Anda tidak perlu sampai jauh untuk mencobanya cukup di Jalan Sudirman ini, hampir seluruh kuliner dunia ada di Sudirman Street.

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung

2. Teras Cihampelas

Di ketinggian Skywalk Cihampelas, pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan kota Bandung sambil menikmati jajanan murah meriah yang di sajikan di berbagai kios kios pedagang kaki lima yang tertata rapi. Cihampelas walk terkenal tempatnya nongkring para anak muda terutama di akhir pekan. Tingginya Skywalk Cihampelas mencapai sekitar 4,6 meter, sangat cocok untuk dijadikan tempat wosata romantis di Bandung pada saat malam hari.

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung

3. Paskal Food Market Bandung

Paskal Foods Market dikenal sebagai tempat kuliner terbesar di Bandung, dengan menyajikan ribuan menu yang bisa Anda pilih. Di ruangan terbuka Anda akan di manjakan dengan suasana yang sejuk. Harga yang dipatok di sini tidak mahal dan cocok dikantong Anda.

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung

4. Kampung Daun

Merupakan tempat wisata yang unik, dengan suasana seperti di pedesaan yang nyaman. Dengan menawarkan masakan ciri khas Indonesia seperti surabi, btagor, nasi liwet, nasi timbel, sop buntut.

Menjelajah Wisata Kuliner Legendaris Di Bandung

5. Roemah Nenek Resto Cafe

Tempat wisata kuliner Bandung yang cukup populer dengan menawarkan berbagai jenis masakan seperti chicken taragon, nasi lidah jamur, pizza bakar sampai masakan lokal. Dengan nuansa klasik dan udara yang sejuk.

Share:

Kopi Lokal Ala Internasional


 Kopi Lokal Ala Internasional

Biasanya orang yang berusia paling menyukai namanya minuman kopi, dengan segelas kopi hitam atau kental dan sedikit cemilan di pagi hari untuk kebutuhan sarapan mereka apalagi ditambah dengan sebatang rokok. Rasanya begitu nimat sambil menyeruput kopi di warung kopi di temanin dengan kelompok orang orang untuk membahas cerita tiap orang. 

Semakin berkembangnya dan berjalannya waktu orang orang sekarang yang menyukai kopi bukan hanya di usi tua, bahkan anak muda bisa menikmatinya di berbagai tempat hangout sendiri. Mereka yang benar benar menyukai kopi akan mencari di berbagai daerah citarasa nikmatnya kopi yang tidak pernah dicoba sebelumnya.

Dengan berkembangnya begitu pesat untuk penikmat kopi, saat ini pertumbuhan konsumsi kopi sudah mencapai 1,3kg per kapita dari sebelumnya 0,8kg per kapita.Dengan munculnya kreasi kedai kopi menjadi cafe sudah menjadi gaya hidup orang orang saat ini. Semakin pintarnya lidah orang pecinta kopi semakin selektif para gerai kopi untuk memasok sajian kopi yang enak , barista yang pintar meracik, dan tentunya harga yang ramah di kantong juga.

Masa trennya membuka gerai kopi di ambil kesempatan oleh pemilik gerai kopi Macc Corner dengan membuka di Plaza Semanggi. Maxx Corner menyediakan berbagai kopi asli Indonesia seperti kopi Arabica, Robusta yang langsung di datangkan dari penghasil biji kopi Indonesia. Dengan diracik oleh barista yang berpengalaman kelas Internasional.

Di gerai kopi ini menggunakan konsep memilih jeni kopi dan rasa yang sesuai dengan gaya dan selera masing masing . Dengan begitu akan terasa minum kopi di rumah sendiri. Tak hanya kopi yang tersedia ada juga kudapan khas Indonesia seperti lupis, singkong goreng, lapis sagu coklat. Yuk dicoba gimana rasanya kopi yang di gerai satu nih.

Share:

Makanan Khas Foodtopia


Di kawasan Tebet Restoran bernama Foodtopia menyediakan ayam geprek bertabur dengan serundeng sentuhan unik di restoran ini. Menu lainnya seperti bandeng matah, kangkung ngebul. Dekorasi restoran ini dengan sentuhan kolonial dengan di hiasi lukisan yang menghiasi setiap dinding restoran tersebut. Luas ruangannya cukup luas dengan tersedia taman bermain khusus Anda yang membawa keluarga besert anak anak.

Makanan Khas Foodtopia

Menu di Foodtopia tersedia dengan berbagai hidangan khas makanan Indonesia, dengan mengusung tema " Indonesian Food With a Twist ". Semua menu makanan tidak menggunakan MSG, seperti menu Nachos Indonesia Raya, Asinan Gulung Pelangi, Ketan Tempo Dulu, Brondong Ayam Renyah, Ikan Ngebul, Lidah Tumis Cabe, Nasi Tumplek Lidah dan masih ada menu lainnya.Dengan harg yang bervariasi dan tidak terlalu mahal juga.

Makanan Khas Foodtopia

Uniknya menu khasnya seperti nasi gurih kecombrang berbentuk kerucut, dalam nasinya ada irisan kecombrang, teri medan dan irisan daun jeruk. Rasa aroma nasi kecombrang begitu harum walaupun ada sedikit asam dikarenakan menggunakan kecombrang.

Makanan Khas Foodtopia

Ayam geprek serundeng menjadi ciri khas menu di restoran ini, dengan ayam goreng yang telah digeprak dan ditaburi serundeng dan penyajian tambahan dengan salad dan sambal. Rasa dari ayam ini terasa gurih dikarenakan menggunakan bumbu kuning dan di goreng lebih kering sehingga terasa renyah ditambah dengan sambal pedas, nikmatnya!

Makanan Khas Foodtopia

Untuk menu sayuran seperti kangkung ngebul yang disajikan diatas hot plate, menu di dalam sayuran kangkung ini ada tambahan kacang tanah goreng, tauge, dan sambal terasi yang cukup pekat tercium seakan akan kangkung belacan yang dimakan.

Bandeng bakar sambal matah, dengan menggunakan ikan bandeng utuh tanpa ada duri dan diberi bumbu sambal matah royal pada permukaanya dan diirisi dengan mangga muda

Share:

Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri


Indonesia memang terkenal dengan kulinernya, bahkan orang luar negeri penasaran dengan kuliner ciri khas Indonesia dan bela belain untuk datang mencobanya. Untuk dalam negeri para pecinta kuliner pasti lebih gampang mencicipinya karena masih dalam negeri sendiri. Tiap orang pasti memiliki rasa lidah yang berbeda untuk suatu makanan kadang ada yang tidak cocok dengan rasanya.

Ada sebagian kuliner Indonesia tidak disukai oleh orang bule, misalkan dari segi rasa seperti bahan bumbu rempah Indonesia yang terkenal enaknya tetapi untuk orang bule terasa aneh, masih ada beberapa makanan yang tidak disukai oleh mereka. Yuk kita simak !

Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri

Ikan Asin

Biasanya kalau kita makan sayur asam selalu di lengkapi dengan namanya ikan asin dan sambal belacan. Tak terbayangkan lagi bagaimana lezatnya ikan asin yang dicampur apapun dimakan tetap enak dan wangi. Tapi bagi orang bule makanan ini terasa asin di lidah dan baunya menyengat.

Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri

Ceker Ayam

Untuk makanan satu nih memang terkenal dengan kelezatannya, tetapi ada sebagian orang tidak menyukainya karena kehigienisan bagian dari tubuh unggas. Tetapi buat orang Indonesia di kawasan ASEAN ceker adalah surga dunia, dengan tambahan bumbu yang pedas kelezatannya akan sulit ditolak.

Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri


Jeroan

Makanan ini biasanya di masak menjadi sup dengan dicampurkan bahan bumbu nan gurih, jeroan bukan makanan aneh bagi orang Indonesia lagi. Tetapi coba ajak orang bule untuk makan jeroan, biarkan mereka mencoba rasanya dan lihatlah ekspresi dari mereka. Pasti mereka akan merasa aneh dan tidak enak.


Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri

Nangka

Kebanyakan orang merasa aneh dengan buah nangka, karena biasanya buah itu langsung bisa dimakan dan tidak perlu dimasak lagi.Bagi orang bule merasa heran memakan buah yang sudah dimakan, gagasan seperti ini sering mengubah ekspresi mereka jadi begitu terkejut. Buktinya sampai sekarang nangka masih terkenal enaknya bila dibuat gudeg.

Tidak Semua Kuliner Indonesia Di Sukai Orang Luar Negeri

Durian

Buah yang satu ini tidak perlu dikatakan lagi, umumnya orang Indonesia paling menyukainya. Bagi orang Indonesia, durian merupakan rajanya buah karena terkenal harumnya dan lezatnya. Masih ada sebagian orang bule yang menyukai buah ini.

Jadi tidak semua makanan kuliner Indonesia disukai semua orang bule atau luar negeri. Ada sebagian makanan digemari mereka dan cocok di lidah mereka. Namanya juga manusia, selera tiap orang akan terasa berbeda.

Share:
SENANGPOKER

recent posts

Popular Posts

rajasenangqq

Recent Comments

Blog Archive