https://i.imgur.com/Cg2kMD6.png

Omelette Raksasa Dalam Festival Tahunan Belgia


Omelette Raksasa Dalam Festival Tahunan Belgia

Festival tahunan yang dirayakan selama 22 tahun terakhir ini di kota kecil Belgia,Malmedy. Warga Malmedy membuat omelette raksasa dengan menggunakan 10.000 telur meskipun Eropa sedang dilanda masalah kontaminasi telur. Kota Malmedy mempunyai tradisi membuat omelette raksasa di setiap tahunnya.Tahun ini acara festival kembali dirayakan meskipun adanya pencemaran insektisida fipronil.

Seperti diketahui Eropa khususnya Belgia dan Belanda mengalami masalah pada pasokan telur. Terkontaminasi ini berada di 15 negara Uni Eropa, Swiss serta Hongkong. Akibat kejadian ini pasokan telur di tarik dari supermarket dan dimusnahkan.

Omelette Raksasa Dalam Festival Tahunan Belgia

Menurut Benedicte Mathy selaku President World Giant Omelette mereka tidak kesulitan mencari bahan telur sebanyak 10.000 telur ini. Mathy sudah lebih dari 20 tahun mengurus Festival ini. Dengan memasokkan sekitar 8.000 telur dari peternakan yang jaraknya 40 km dengan kualitas yang bagus dan sisanya 2.000 telur di dapat dari jaringan supermarket besar yang mendanai acara tersebut.

Festival tahun lalu berhasil mendatangkan pengunjung sebanyak 7.000 orang ke Malmedy. Orang orang sangat antusias melihat pembuatan omelette di atas wajan besar dengan diameter 4 meter, semementara api untuk memasaknya dari kayu bakar. Warga lokal sangat mendukung dengan suksesnya acara festival tahunan ini.

Share:

No comments:

Post a Comment

SENANGPOKER

recent posts

Popular Posts

rajasenangqq

Recent Comments

Blog Archive